Loading...

Kapolres Peduli Terhadap Peternak Sapi Dalam Memutus Mata Rantai Penyebaran PMK

 

KUNINGAN (OKE) - Kapolres Kuningan Polda Jabar AKBP Dhany Aryanda S.I.K., beserta jajarannya menghadiri langsung kegiatan monitoring pengendalian dan penyerahan bantuan kepada kelompok ternak dalam Rany pengendalian PMK  (Penyakit Mulut dan Kuku) di Peternakan Kelompok Harapan Mulya Mandiri Dusun Dayeuhkolot RT 06 RW 03 Desa Cageur Kecamatan Darma Kabupaten Kuningan, Rabu 06 Juli 2022 yang lalu di wilayah Kabupaten Kuningan.


Kapolres Dhany Aryanda S.I.K., mengatakan kepada Wartawan, Hadir dalam kegiatan tersebut yaitu Kapolres Kuningan AKBP Dhany Aryanda, S.I.K.,Kepala Pengadilan Negeri Kuningan Lusiana Amping, S.H.,M.H.,Kabag Ekonomi Setda Kuningan Aries Susandi, S.T.,M.Si.,Kabid Lalin Dishub Kuningan Sukirman, S.E.,Kabid Peternakan Diskanak Kab. Kuningan Lia Priliawati, S.Pt.,MP.,Kasat Intelkam Polres Kuningan AKP Rapiq Rahadian Syah, S.I.P.,Kasat Binmas Polres Kuningan AKP Budi Hartono, S.H.,Camat Darma Eko Yuyud Mahaendra, AP.,M.Si.,Kapolsek Darma Bambang Purnomo, S.H.,Dokter Hewan Diskanak Kab. Kuningan drh. Jepriadi, Perwakilan Diskominfo Kuningan, Ka UPTD Keswan Subang Dede, Kepala Desa Paninggaran Didi Mulyadi danPenanggung jawab Duta Farm 61 sodara Aris beserta pekerja, Kamis (07/07/2022).


Adapun rangkaian kegiatan tersebut yaitu  Peninjauan Hewan Ternak di Kandang Duta Farm 61, Himbauan dari Kabid Peternakan Diskanak Kabupaten Kuningan yaitu Supaya menjaga kebersihan di dalam maupun kandang, Supaya para peternak tidak panik dengan adanya PMK namun tetap waspada, Bahwa Daging sapi potong bisa di makan oleh manusia dan tidak membahayakan, Himbauan dari Kapolres Kuningan yaitu Agar para peternak membantu Pemerintah dalam mencegah penyebaran  PMK di wilayah Kabupaten Kuningan. Bilamana peternak melakukan jual beli harus dilengkapi dengan surat sehat dari Puskeswan setempat dan Penyerahan Desinfektan beserta Alat semprot kepada Peternak dari Polres Kuningan.


Adapun Kelompok Peternakan Harapan Mulya Mandiri Dusun Dayeuhkolot RT 06 RW 03 Desa Cageur Kec. Darma mempunyai populasi ternak sapi sebanyak 53 ekor dengan Ketua Kelompok yaitu sodara Apip.


Tetap dilakukan monitoring bersama Dinas/ Instansi terkait dalam rangka penanggulangan PMK (Penyakit Kuku dan Mulut) terhadap Hewan ternak di wilayah hukum Polres Kuningan Polda Jabar," kata Dhany Aryanda 


Tambah Kapolres AKBP Dhany Aryanda, Memberikan penekanan kepada Dinas terkait untuk mempercepat pelaksanaan Vaksinasi terhadap hewan ternak dalam rangka memutus mata rantai penularan PMK di wilayah Kabupaten Kuningan," Tutup Kapolres.

Posting Komentar untuk " Kapolres Peduli Terhadap Peternak Sapi Dalam Memutus Mata Rantai Penyebaran PMK"