Loading...

Jelang Lahiran Warga Cituasari Datangi Damkar Kuningan

 

KUNINGAN (OKE)- Pada Sabtu (1/2/2025) pagi ada pemadangan menarik dimana seorang ibu rumah tangga bernama Lina Marlina (24) warga  Dusun Puhun RT.001 RW.001 Desa Citiusari Kecamatan Garawangi tiba-tiba datang mendatangi kantor Damkar Kuningan.

Kedatangan ke Damkar ternyata untuk meminta pertolongan ingin melepas cincin emas di jari manis tangan kanan. Sebab, ia sebentar lagi akan persiapan melahirkan. Lina sudah mencoba membuka namun ternyata tidak berhasil.  

Petugas Damkar sendiri begitu ada warga yang meminta bantuan tanpa menungu lama langsung melakukan tindakan. Dengan hanya butuh waktu 5 menit akhirnya cincin bisa dilepas.

Raut muka senang terlihat dari wajah Lina Marlina. Sebab, ia kini tidak merasa kesakitan. Ia sudah mencobanya selama dua kali tapi selalu tidak berhasil.

"Berhubung cincin sudah sempit dan persiapan melahirkan maka cincin berjenis emas yang ada di jari manis tangan kanannya harus  dilepaskan.  Alhamdulillah anggota piket regu 1 bisa melepaskan cincin dalam waktu ± 5 menit," ujar Kepala UPT Damkar Kuningan Andri Arga Kusumah SE. 

Ditempat yang sama, Lina mengucapkan terima kasih kepada pihak Damkar yang sudah membantu dirinya, sehingga tangannya sudah tidak merasakan kesakitan. Ia datang ke Damkar karena ada yang memberi tahu  bahwa Damkar bisa membantu melepaskan cincin.(rdk)

Posting Komentar untuk "Jelang Lahiran Warga Cituasari Datangi Damkar Kuningan"