Loading...

Desa Lengkong Selalu Lestarikan Tradisi, Ribuan Warga Keliling Kampung

KUNINGAN (OKE) - Desa Lengkong Kecamatan Garawangi selalu melestarikan tradisi yang sudah ada sejak jaman "baheula". 

Salah satunya adalah tradisi menyambut hari terakhir Ramadhan  (1 Mei 2022) dengan cara keliling kampung membangunkan warga yang akan sahur.

Bukan satu atau puluhan orang tapi ini satu desa keliling kampung menggunakan genjring. Mereka terlebih dahulu kumpul di alun-alun desa, setelah itu berangkat bersama-sama keliling kampung.

Saking banyaknya warga ikut terjadi antrean panjang 1 Km sehingga membuat pengendara yang lewat terganggu. Rombongan berangkat pukul 01.00 WIB dan beres pukul 02.30 WIB.

Selain ada genjring, warga juga mendapatkan hiburan dari pertunjukan barongsai dan sisingaan. Bahkan ada yang nyawer ke warga saking bahagia dengan adanya tradisi ini.

"Ini kearifan lokal yang terus dijaga hingga saat ini. Siapapun kadesnya akan melakukan ini. Warga pun menjadikan tradisi ini adalah hiburan," ujar Yudi Agan salah seorang warga yang ikut keliling desa, Minggu (1/5/2022).

Agan yang sepanjang jalan memegang anaknya takut hilang itu mengaku, saking senang pada saat keliling desa tidak terasa cape tapi begitu beres dan pulang ke rumah kakinya terasa pegal.

"Perkiraan saya ada 1.000 orang ikut keliling kampung, semua bahagia karena puasa beres dan sebentar lagi menyambut lebaran," jelasnya yang menyebutkan, kegiatan ini menjadi tontonan warga.

Terpisah, Kades Lengkong Irfan  Fauzi mengucapkan, terimakasih kepada warga yang sudah hadir untuk memeriahkan acara yang sudah sejak turun temurun ini. Pihaknya akan terus melestarikan acara ini.(dhn/rdk)

 



Posting Komentar untuk "Desa Lengkong Selalu Lestarikan Tradisi, Ribuan Warga Keliling Kampung "