KUNINGAN (OKE)- Pelatih Timnas Indonesia Patrick Kluivert akhirnya pada Minggu (9/3/2025) mengumumkan secara resmi susunan pemain yang dipersiapkan melawan Australia pada 20 Maret 2025 dan Bahrain 25 Maret 20025.
Pemanggilan pemain untuk lanjutan FIFA Word Cup Asian Qualifiers Round 3 itu menjadi perhatian serius penggemar bola di Indonesia. Sebab, mereka ingin melihat susunan pemain yang dipilih mantan striker Barcelona tersebut.
Ternyata dari daftar pemain yang dipanggil tidak jauh berbeda dengan yang dilalukan STY. Kalau pun ada yang baru adalah para pemain hasil naturalisasi belum lama ini. Mereka adalah Ole Romeny.
Sementara tiga pemain naturalisasi lainnya yang saat ini menunggu disumpah yakni Joey Pelupessy Dean James dan Emil Audero. Kemungkinan pasca disumpah tanggal 10 Maret akan langsung bergabung dengan timnas.
Diluar itu, tidak dipanggilnya para pemain Persib sempat menjadi pernyataan besar dari para penggemar bola terutama dari kalangan bobotoh. Pasalnya, nama-nama Edo Febriansyah, Adam Alis dan Beckham Putra dan Marc Klok layak ke timnas.
Dulu pada saat zaman STY, Persib kerap mengirim pemain timnas mulai dari Mark Klok, Edo,Rachmat Irianto, Dimas Drajad, bahkan jauh sebelumnya nama Ricky Kambuaya kerap mengisi lini tengah timnas.
Ketidakhadiran pemain Persib sempat menjadi perdebatan panas di medsos. Hal ini karena Persib jawara laga musim lalu dan tahun ini berpeluang back to back. Namun ternyata hal itu tidak menarik Patrick Kluivert.
Seperti diketahui pada tanggal 20 Maret Indonesia akan bertandang ke kandang Australia. Selang lima hari atau 25 Maret, giliran Jay Idzes menjamu Bahrain. Hasil dari dua laga ini sangat penting untuk perjalan timnas lolos ke Piala Dunia.
Hasil Laga Timnas Indonesia
6 September 2024 Arab Saudi Vs Indonesia 1-1
10 September Indonesia Vs Australia 0-0
10 Oktober Bahrain Vs Indonesia 2-2
15 Oktober 2024 China Vs Indonesia 2-1
15 November 2024 Indonesia Vs Jepang 0-4
19 November 2024 Indonesia VS Arab Saudi 2-0
Berikut Pemian Timnas sementara yang dipanggil Timnas
1. Marten Paes (GK)
2.Nadeo Argawina (GK)
3.Ernando Ari Sutaryadi (GK)
4.Rafel Struk
5.Tom Haye
6.Septian Satria Bagaskara
7.Kevin Diks
8.Egy Maulana
9.Ricky Kambuaya
10.Ragnar Oratmangoen
11.Mees Helgers
12.Ivar Jenner
13.Jordi Amat
14.Shayne Pattynama
15.Calvin Verdonk
16.Marselino Ferdinan
17.Ole Rumenu
18.Elian Reijnders
19.Rizky Ridho
20.Muhammad Ferrari
21.Ramadhan Sananta
22.Hokky Caraka
23.Natha Tjoen-a-on
24.Pratama Arhan
25.Jay Idzes
26.Sandhy Wals
27Justin Hubner
Posting Komentar untuk "Aneh, Tak Ada Satu pun Pemain Persib Dipanggil ke Timnas Hadapi Laga Penting Babak Kualifikas Piala Dunia "