Loading...

Rela Panas-panasan, Ribuan Warga Saksikan Karnaval Budaya

 

KUNINGA (OKE)-Puncak dalam memperingati Hari Jadi ke 525 Kuningan nampaknya terlihat ketika puluhan ribu masyarakat tumpah ruah memadati sepanjang Jalan Siliwangi, dari depan Kantor Bupati Kuningan hingga Alun-alun Taman Kota, untuk menyaksikan Karnaval sebagai agenda tahunan “Milangkala-nya” Urang Kuningan. Minggu (03/09/2023).

Tema Karnaval tahun ini nampak berbeda dari tahun-tahun sebelumnya. Karena biasanya yang mengikuti karnaval adalah warga masyarakat yang menggunakan berbagai macam kostum adat istiadat dan pagelaran teatrikal individu maupun kelompok, tahun ini karnaval di fokuskan oleh aneka mobil hias yang ditampilkan oleh berbagai Dinas, Instansi Vertikal, Instansi Pendidikan, swasta, BUMN, BUMD, Perbankan, Kecamatan, Organisasi Kemasyarakatan, Organisasi Wanita.

Juga terlihat beberapa Desa ikut memeriahkan acara yang selesai sebelum Dhuhur tersebut.Karnaval secara resmi di buka oleh Bupati Kuningan, H. Acep Purnama, yang didampingi oleh unsur Forkopimda beserta istri (pendamping), sebelum akhirnya rombongan Forkopimda tersebut ikut serta mengikuti Karnaval mobil hias.

“Melalui kesempatan ini saya ucapkan selamat memperingati Hari Jadi Kuningan ke 525. Semoga acara ini menjadi pesta rakyat yang dinanti-nantikan oleh warga setiap tahunnya. Selamat menyaksikan”, ungkapnya.

Rombongan karnaval mobil hias di awali dengan penampilan Marching Band Satpol PP, Purna Paskibraka Indonesia Kabupaten Kuningan, jajaran Forkopimda yang kemudian dilanjutkan oleh peserta lainnya

Posting Komentar untuk "Rela Panas-panasan, Ribuan Warga Saksikan Karnaval Budaya"