Loading...

Korban Tol Cipali Merupakan Kuli Bangunan, Pulang Karena Rindu Keluarga

KUNINGAN (OKE)- Salah seorang Perangkat Desa Sukajaya Kecamatan Cimahi bernama Ayet menyebutkan, Tasum (52)  dan Saji (40) merupakan pekerja kuli bangunan yang akan pulang ke kampung usai lama berkerja di Jakarta.

"Mereka niatnya pulang kampung, karena proyek  bangunan  di Jakarta sudah usai. Tasum sudak cukup lama. Sedangkan Saji baru-baru ini. Mereka pulang karena rindu kelurga,"ujar Ayet.

Awalnya mereka akan pulang ke mobil langganan warga Sukajaya tapi karena tidak ada mereka naik mobil milik warga Cirebon. Berangkat dari Jakarta shubuh dan kecelakaan terjadi pagi hari.

"Korban mengalami luka di leher  dan bahu . Posisi mereka yang satu di jok depan  dan satu lagi jok belakang," ujar ujar Ayet lagi.

Pasca dibawa, jenazah langsung dimakamkan pukul 11.00 WIB karena kejadian pagi hari. 

Kejadian ini bukan hanya menjadi duka bagi keluaraga yang ditinggal, tapi semua warga Sukajaya.

"Mereka meninggalkan anak dan istri. Semoga diberikan ketabahan atas musibah yang terjadi. Sekali lagi niat mereka pulang karena rindu keluarga," jelasnya.

Diterangkan, warga Sukajaya 60 persen adalah kuli bangun yang bekerja di luar kota. Hampir setiap hari selalu ada travel berangkat mengangkut penumpang.

"Biasana mereka naik ke travel milik warga Sukajaya, pada saat itu tidak ada, jadi naik yang ada saja," ujarnya.

Selain dua orang tewas, ada satu warga Sukajaya yang menjadi korban yakni Dian Kurniawati. Janda beranak satu ini sudah tiga bulan di Jakarta mencari pekerjaan pasca diputus kontark perusahaan.

"Karena tak kunjung dapat pekerjaan, Dian niat pulang dulu, eh ternyata menjadi korban," ujarnya lagi.

Sekadar informasi, Nasib nahas dialami penumpang travel gelap yang diangkut mobil Daihatsu Luxio Nopol  B 13466 FRR. Mereka mengalami kecelakaan di   Km 139  Tol Cipali  jalur A atau dari arah Jakarta-Cirebon.

Akibat kecelakaan itu orang warga Kuningan  meninggal dunia .Total ada 10 orang penumpang  dalam mobil minibus itu. Insiden itu terjadi pada Selasa (15/11/2022)  pagi dan baru ramai di Kuningan pada siang hari.

Korban dibawa ke RSUD Cideres Kabupaten Majalengka. Korban yang meninggal dibungkus kantong jenazah. 

Diduga mobil tabrakan karena sang supir mengantuk dan menabrak kendaraan di depannya.

Sementara tiga korban yang meninggal itu bernama Tasum (52)  dan Saji (40)  warga Desa Sukajaya Kecamatan Cimahi dan Ira Purnawati (20) Desa Tugumulya Kecamatan Darma. 

Hingga berita ini ditulis belum ada kabar kelanjutan terkait identitas 7 warga yang mengalami luka. Namun, Perangkat Desa Sukajaya  bernama Ayet  membenarkan yang  2 warganya. 

"Saat ini tengah dijemput jenazah korban oleh pihak keluarga dan pemdes," ujarnya. (dhn/rdk) 

Posting Komentar untuk "Korban Tol Cipali Merupakan Kuli Bangunan, Pulang Karena Rindu Keluarga"