Loading...

Lestarikan Tradisi, Warga Blok Kaliwon Garawangi Gelar Rereksak

 

KUNINGAN (OKE)- Tradisi ini harus dijaga, caranya adalah dengan terus digelar. Hal ini pun dilakukan oleh warga Dusun Kaliwon Desa/Kecamatan Garawangi pada Kamis (31/8/2023) sore atau bertepatan menjelang Jumat Kliwon.

Gelaran  Rereksak sendiri hasil dari inisias Pemuda Kaliwon yang ingin tradisi ini terus ada dan lestari. Rereksak sendiri merupakan kegiatan  doa bersama di lingkungan atau blok. Hal ini agar terhindar dari musibah  biasana digelar menjelang Jumat kliwon.

"Selama itu baik maka kita lestarikan dan kami gelar kegiatan ini. Allhamdulillah semua antusias. Banyak manfaaat dari kegiatan ini, selain tidak lupa selalu berdoa kepada Allah agar selalu diberikan kesehatan dan keselamatan juga, bisa bersilaturahmi dengan warga sehingga hubungan dengan tetangga semakin erat," ujar Ketua Pemuda Kaliwon Ma'had atau akrab disapa Molen.

Mengenai dana, ia menyebutkan hasil dari urunan warga dan hal ini sudah dilakukan sudah sejak lama. Pihkanya selalu menekankan dengan saling bantu maka akan lebih mudah.

"Kami selalu mengumpulkan urunan per keluarga dengan nilai tidak besar. Dengan adanya dana ini maka ketika ada yang meninggal, warga tidak pusing memikirkan untuk membeli kain kapan atau pemulasaraan jenazah," ujat Ma'had lagi.

Sementara itu, dari pantauan warga yang ikut melaksanakan Rereksak tampak sumringah. Apalagi mereka bisa makan bersama. Semua berharap apa dipanjatkan dikabul oleh Allah SWT.

Sekadar informasi,  Rereksak  sendiri merupakan salah satu tradisi yang selalu digelar warga Kuningan, selain Babarit. Hingga saat ini disemua tempat tradisi seperti ini selalu dijaga. (rdk)

 


Posting Komentar untuk "Lestarikan Tradisi, Warga Blok Kaliwon Garawangi Gelar Rereksak "