Loading...

Seru dan Meriah, HUT RI dan Milangkala Desa ke-357 Pemdes dan Karang Taruna Sindangkempeng Gelar 5 Kegiatan


KUNINGAN (OKE)- Pemerintahan Desa Sindangkempeng Kecamatan Pancalang Kabupaten Kuningan berkolaborasi dengan Karang Taruna Desa Sindangkempeng mengadakan 5 kegiatan untuk memperingati HUT RI  ke-78  dan HUT Desa Sindangkempeng ke-357.

Adapun ke 5 acara itu adalah  diawali dengan turnamen sepak kelompok umur  yakni jenjang SD hingga  SMA/SMK yang diselenggarakan 2 hari pada tanggal 5 – 6 Agustus 2023. Total ada diikuti oleh 4 tim. 

Rangkaian kegiatan acara dimulai pada tanggal 5 Agustus 2023 sampai dengan 17 agustus 2023 dan ditutup dengan acara malam puncak pada tanggal 19 Agutus 2023. Pada tanggal 8 Agustus kegiatan dilanjutkan dengan turnamen sepakbola dewasa yang diikuti oleh 4 tim berdasarkan dusun dan blok yang ada di desa tersebut. Turnamen sendiri berlangsung dengan sistem saling bertemu.

Selanjutnya kegiatan berlanjut pada hari Minggu (13/8/2023)  dengan kegiatan pagi dengan lomba voli dan ada dua kategori diantaranya voli  putra dan tim  putri serta ada juga lomba fashion show yang diikuti oleh anak-anak PAUD pada pukul 09:00 - 10:30 WIB. 

Pada siang hari setelah sholat dzuhur tepatnya pukul 13:00  WIB dilanjutkan dengan kegiatan lomba kaligrafi, adzan dan MTQ. Untuk lomba kaligrafi diikuti oleh tingkat PAUD dan TK dan SD. 

Sementara  untuk lomba adzan dan MTQ diikuti untuk jenjang SD sampai SMP yang berakhir pada sore hari sebelum ashar dan terdapat juri disetiap lombanya.   

“Saya selaku ketua karang taruna sangat berterimakasih kepada pemerintahan desa dan panitia karena dibulan Agustus di bulan kemerdekaan ini kami bisa menyelenggarakan kegiatan yang begitu banyak walau lelah," ujar  Ketua Karang Taruna Oki Hendri.

Dikatakan,  semoga dengan lelah ini bisa menjadi pahala bagi semua dan meriahkan serta menghibur warga , karena dengan semangat kemerdekaan ini menjadi penyemangat  membangunkan dalam diri untuk bermanfaat bagi warga sekitar.

Pihaknya juga  mengajak pemuda pemudi desa  dan karang taruna untuk terus menginspirasi, berkolaborasi dan berinovasi dalam segala bidang yang bermanfaat.

Untuk mempersiapkan kegiatan upacara dan karnaval yangdiselenggarakan Kamis (17/8/2023)  bahwa setiap RT dihimbau oleh pemerintah desa untuk melakukan kegiatan upacara di lingkungan balai desa.

Mereka juga harus  memakai pakaian karnaval karena setelah kegiatan upacara akan diadakan  karnaval lalu dilanjutkan acara pawai mengililingi setiap dusun yang ada di desa Sindangkempeng.

 Pada saat pawai karnaval  yang datang ke lapangan voli beragama kostum digunakan warga. Untuk  RT 2 Dusun Serangsari ada yang memakai pakaian unik topeng ultraman sambil menggendong bayi.

Kemudian,  di RT 03 para warganya membawa seserahan hasil bumi sedangkan RT 1 Dusun Sukmadilaya ada sepasang laki-laki menggunakan pakaian seperti sepasang suami dan istri.  Lalu, di RT 03 RW 01 warganya membawa rangginang yang besar dalamm plastic dan hasil panen serta uang kertas dibalut plastik.

Pendek kata acara karnaval berlangsung sangat meriah. Pada upacara kali ini dihadiri oleh BPD, Pemerintahan desa, guru-guru SD serta siswa-siswi SDN Sindangkempeng, pengurus karang taruna dan warga.

Sementara untuk petugas upacara dari Karang Taruna Desa Sindangkempeng dan Panitia HUT RI. Pembina upacara oleh Kepala Desa Haryant. Sedangkan pemimpin upacara perwakilan dari karang taruna Muhammad Lukman.

Untuk yang membawa bendera merah putih Sintia Veronika, Feri Kurniawan pembentang bendera dan  Imam Muttaqin Abdussalam sebagai  penggerek bendera. Setelah selesai upacara selanjutnya penampilan puisi dari Dusun Serangsari RT 01.

Selanjutnya  ada acara pemotongan nasi tumpeng dan penampilan setiap RT/RW dilanjutkan dengan upacara adat lalu karnaval dan pawai mengeliling setiap dusun di desa sindangkempeng. 

Setelah acara pawai dilakukan, selanjutnya acara pembagian hadiah untuk lomba-lomba yang sudah dilaksanakan seperti lomba voli, lomba MTQ, lomba kaligrafi dan lomba adzan serta lomba fashion show. 

Acara dilanjut setelah selesai dzuhur tepat pada jam 12.30 WI. Kegiatan lomba-lomba untuk warga desa Sindangkempeng yang berpusat di lingkungan balai desa . Antusiusme masyarakat cukup ramai  dan  kegiatan berakhir sampai pukul 17:15 WIB. 

Pada Sabtu (19/8/2023) panitia dan karang taruna sejak pagi sampai sore menyiapkan acara malam puncak dan mendekor panggung. Kegiatan malam puncak dilaksanakan pada pukul 19:30 WIB.

Dalam sambutannya Kades Haryanto menyampaikan, rasa syukur karena semua rangkaian acara berlangsung mulus sehingga pada malam puncak semua bisa bergembria. Hanya kalimat terima kasih yang bisa diucapkan.

"Ayo kita pertahankan semangat gotongroyong dan kebersamaan. Karena dengan modal ini desa bisa maju,” sebutnya.

Selanjutnya Ketua Panitia Muhammad Bilal Triwahuda mengatakan, banyaknya rangkaian dilaksanakan, mustahil mencapai keberhasilan tanpa adanya dukungan dari segenap warga. Maka pada kesempatan ini,  pihaknya  mengucapkan terimakasih kepada seluruh warga.

"Saya pun ingin berterimakasih kepada pemerintahan desa dan panitia yang telah bekerja sama untuk mensukseskan kegiatan ini”.ungkapnya.

Setelah selesai acara sambutan-sambutan dan acara inti dilanjutkan dengan beberapa penampilan hiburan dari tingkat PAUD, TK sampai SD, remaja dan dewasa. Penampilan mereka mendapatkan apresiasi dari penonton yang ternyata bukan hanya dari warga sekitar tapi dari luar desa.

Acara malam puncakpun diisi juga dengan kegiatan pembagian hadiah yang telah dilaksanakan seperti lomba estafer air, lomba tarik tambang, lomba balap kelereng, turnamen bola dan lain-lain. Kegiatan malam puncak ini sebagai bentuk memeriahkan dan akhir acara untuk peringatan HUT RI ke 78 tahun dan HUT Desa ke 357 tahun.(rdk)







Posting Komentar untuk "Seru dan Meriah, HUT RI dan Milangkala Desa ke-357 Pemdes dan Karang Taruna Sindangkempeng Gelar 5 Kegiatan"