Loading...

Ini Target Suara Yosa Octora Santono Agar Lolos ke Senayan


KUNINGAN (OKE)- Caleg Partai Demokrat Nomor 2 DPR RI Dapil X (Kuningan, Ciamis, Kota Banjar, Pangandaran) Yosa Octora Santono menargetkan mendulang 50 ribu suara untuk lolos ke Senayan. Hal ini disampaikan oleh Yosa usai menerima kunjungan Ketua Umum Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono, Selasa (9/1/2024) di Hotel Santika Kuningan.

Dari target suara 50 ribu setengah dibidik di Kabupaten Kuningan. Sedangkan sisanya Ciamis, Kota Banjar dan Pangandaran. Dengan pengalaman suara DPRD ia optimis bisa merebut satu kursi di Dapil X.

"Waktu nyaleg di Jabar, dengan suara 25 ribu saya bisa menjadi anggota DPRD, tentu DPR RI saingan lebih berat dan perolehan suaranya pun harus lebih tinggi," jelas putra pertama dari mantan Anggota DPR RI Amin Santono dan mantan Anggota DPRD Jabar Bidan Yoyoh.

Ia mengaku, sebenarnya, pasca beres sebagai anggota DPRD Jabar  ingin rehat dari politik karena terlalu lelah. Seperti diketahui  sebelumnya di Pileg, pernah bertarung di Pilkada Kuningan.

"Saya kan mundur dari Ketua Komisi dan kala itu beres umrah. Hati merasa tenang dan rencana tidak akan maju lagi ingin fokus usaha. Tapi tiba-tiba ada panggilan dari Cikeas. Setelah berjumpa dengan Mas AHY saya diberi tugas nyalon lagi dan di DPR RI. Tentu tidak bisa menolak," ujar pria yang dalam Pilkada berpasangan dengan Dr Toto.

Mengenai target suara 50 ribu lanjut dia, merupakan target yang realistis karena melihat peta kekuatan khususnya dari Kabupaten Kuningan banyak Caleg DPR RI yang maju. Sebagai Caleg yang pernah menjabat Ketua DPC Pangandaran diuntungkan karena punya kekuatan di wilayah tersebut.

"Kontestasi dalam Pileg kali ini benar-benar berat karena Caleg lain sangat berkualitas, sehingga benar-benar harus ekstra kerja keras," tandas Yosa lagi.

Dari hasil survey Demokrat masih kebagian satu kursi di nomor 6. Tapi, hal itu tentu harus lebih semangat lagi agar bisa meraih lebih dari satu. Untuk meraih hasil terbaik terbuka lebar terlebih rekan-rekan di PD berkualitas.

Terpisah, Ketua Umum Partai Demokrat  Agus Harimurti Yudhoyono sangat mendukung pencalonan Yosa di DPR RI dan berharap Caleg Dapil X ini bisa mendulang suara tinggi dan lolos ke Senayan.

"Target kami minimal satu kursi dengan jumlah suara yang lebih banyak. Dulu kita meraih suara kelima dan  pada Pileg kali ini harus lebih baik lagi. Bukan hanya di DPR RI, tapi DPRD Jabar dan DPRD Kuningan, agar demokrat menang Pemilu," ujar AHY yang didampingi oleh istri Anisa Pohan dan juga Anggota DPR RI Herman Khaeron.

Salah satu alasan DPP meminta Yosa naik agar peroleh suara dan kursi DPR RI meningkat. Sebab, pihaknya melihat ada peluang besar, terlebih sudah terbukti menjadi Anggota DPRD Jabar.

Diterangkan, dengan suara lebih banyak lagi maka kader-kader Demokrat bisa dicalonkan baik menjadi Gubernur, Bupati, Wali Kota, atau pun juga sebagai wakil. Dengan begitu tujuan PD mensejahterakan rayat semakin terwujud.(rdk)

Posting Komentar untuk "Ini Target Suara Yosa Octora Santono Agar Lolos ke Senayan"