Loading...

Belasan Pohon Tumbang, Kerugian Rp10 Juta, Damkar Butuh Waktu 1 Jam 40 Menit Lakukan Pembersihan


KUNINGAN (OKE)-  Hujan deras dan angin kencang yang terjadi pada Kamis (30/3/2023) di wilayah Kabupaten Kuningan menyebabkan pohon tumbang dimana-mana. Salah satu insiden pohon tumbang terjadi di Desa Dukuh Picung Kecamata Luragung.

Dari data kejadian pohon tumbang terjadi sekitar pukul 8 malam. Damkar Sendiri menadaatkan laporan sekitar 9 malam dan berangkat ke lokasi pukul 21.35 WIB.

Adapun yang tumbang total adalah 12 pohon. Adapun rinciannya adalah  pohon arbise dengan ketinggian -+ 10 meter diameter -+ 100 cm sebanyak 2 pohon. Pohon itu milik  H. Eyo Yahya (70) yang tumbang menghalangi Jalan Raya Desa Dukuh Picung Kecamatan Luragung.

Selanjutnya jenis pohon arbise dengan ketinggian -+ 8m dengan diameter -+ 50 cm sebanyak 10 buah. Pemiliknya adalah H. Sofyan Hadi (70). Pohon menghalangi jalan dusun/blok Gandol Desa Dukuh Picung Kecamatan Luragung .

"Lokasinya berada di Blok Gondol Rt 17 dan 16. Laporan masuk ke Kami dari Pak Asep Ketua BPB Dukuh Picung pada pukul 21.00 dan kami mengirimkan 3 anggota ke TKP," ujar Kepala UPT Damkar Kuningan Khadafi Mufti. 

Diterangkan, menurut keterangan Asep sekitar pukul 17.30 WIB di wilayah Desa Dukuh Picung hujan lebat disertai angin kencang. Kemudian pada pukul 20.50ia menerima laporan dari Sunaryo (sebagai aparat desa bahwa ada pohon arbise yang roboh tumbang  di Jala Raya Desa Dukuh Picung dan di Jalan Dusun Gandol.

Akibat kejadian itu, kendaraan tidak bisa melintas sehingga ada laporan masuk k Damkar. Setelah tiba di TKP petugas dengan bantuann  Perangkat Desa, Ketua BPD, dan  warga setempat pohon dibersihkan dengan memakan waktu 1 jam 40 menit.

"Dari kejadian pohon 12 pohon kerugiaan yang dialami adalah Rp10 juta. Alhamdulillah dari kejadian ini tidak ada korban jiwa," ujar Khadafi. (dhn/rdk)


Posting Komentar untuk "Belasan Pohon Tumbang, Kerugian Rp10 Juta, Damkar Butuh Waktu 1 Jam 40 Menit Lakukan Pembersihan"