Loading...

Dua Hari, 5 Ton Sampah Diangkut Dari Taman Kota dan Halaman Syiarul Islam

 

KUNINGAN (OKE)- Banyaknya warga Kuningan yang menghabiskan libur lebaran di Taman Kota dan halaman Masjid  Syiarul Islam membuat sampah di tempat yang disebut Alun-alun Kuningan itu  berserakan.

Pihak Dinas Lingkungan Hidup Kabupaten Kuningan sebenarnya sudah menyediakan tong sampah di berbagai titik, tapi karena kesadaran yang rendah membuat pengunjung membuang sampah sembarangan.

"Selama dua hari di dua tempat tersebut, sampah yang diangkut pasukan kuning mencapai 5 ton," ujar   Kepala Dinas Lingkungan Hidup  (DLH) Kuningan yang dipimpin oleh  Wawan Setiawan SHUT MT, Senin (24/4/2023).

Seperti diketahui disaat yang lain cuti liburan, pasukan kuning justru bekerja siang malam. Mereka bekerja bukan di pusat keramaian tapi mengangkut sampah di permukiman  warga.

Pada saat lebaran seperti ini volume sampah bisa mencapai dua hingga tiga kali lipat dari biasanya. Dari catatan yang kunnganoke.com miliki rata-rata sampah yang dihasilkan dalam sehari di Kuningan adalah 440 ton/ton

Saat ini yang mampu dikelola oleh Dinas Lingkungan Hidup hanya 70 ton perhari. Dengan begini masih banyak sampah yang belum dikelola dengan baik, sehingga tidak aneh ketika sampah dibuang ke sungai atau kebun. (dhn/rdk)

  

Posting Komentar untuk "Dua Hari, 5 Ton Sampah Diangkut Dari Taman Kota dan Halaman Syiarul Islam "