Loading...

BBM Naik, Warga Terima Bantuan Beras 10 Kg, Sebelum Lebaran Penyaluran Ditargetkan Kelar


KUNINGAN (OKE)-  Ratusan warga Kelurahan Cijoho Kecamatan Kuningan yang merupakan penerima manfaat (KPM)  menerima secara simbolis Bantuan Langsung berupa beres 10 Kg dari Bupati Kuningan H Acep Purnama.

Bantuan ini merupakan kompensasi dari kenaikan bahan bakar minyak. Total untuk warga yang menerima adalah 751 KPM. Adapun penyerahan dilakukan di Aula Kelurahan Cijoho pada (9/4/2023) .

Bukan hanya di Cijoho tapi penyerahan pun dilakukan secara serentak di 15 desa dan kelurahan lainnya yang ada di Kecamatan Kuningan. Ke 15 desa dan kelurahan itu adalah Cigintung, Cirendang, Kasturi.

Selanjutnya, Kedungarum Padarek, Windusangkahan, Ciporang, Cijoho, Awirarangan, Winduhaji, Ancaran, Karangtawang, Citangtu, Cibinuang, Purwawinangun dan Kuningan.

"Ini bantuan langsung tahap 1. Bantuan ini juga dari Kemensos yang disalurkan melalui Kantor Pos Kuningan dan distribusikan oleh Perum Bulog," ujar bupati.

Mengenai data Acep menyebutkan dari DTKS  atau Data Terpadu Kesejahteraan Sosial) yang diolah Dinsos Kabupaten Kuningan. Ditargetkan sebelum lebaran penyaluran kelar. 

Sementara itu, pasca beres di Cijoho, Bupati Acep juga mengunjungi Kelurahan Ciporang, dimana ada sekitar 229 KPM yang menerima bantuan beres 10 Kg. Warga sendiri tampak sumringah menerima bantuan ini. (rdk)


Posting Komentar untuk "BBM Naik, Warga Terima Bantuan Beras 10 Kg, Sebelum Lebaran Penyaluran Ditargetkan Kelar"